Minggu, 12 Agustus 2012

Tawangmangu

Tawangmangu, sebuah kecamatan yang terletak di kaki gunung Lawu, berada di 40 Km sebelah timur kota Surakarta. Tawangmangu merupakan tempat wisata alam andalan karesidenan Surakarta dan Kabupaten Karanganyar pada Umumnya. Tawangmangu berada di ketinggian 1200m dpl, membuat udara di sana sejuk dan belum tercemar polusi. Grojogan Sewu adalah wisata andalan kecamatan ini, mungkin sudah banyak yang tau atau mungkin pernah kesana. Disuguhi hutan alami gunung Lawu yang masih asri, Grojogan Sewu merupakan salah satu Air terjun yang memiliki keindahan yang banyak menarik wisatawan domestik maupun manca negara.
Akomodasi Tawangmangu merupakan salah satu yang terbaik diantara wisata alam yang lain, terdapat terminal bus yang menghubungkan langsung dengan kota Surakarta. Transportasi juga dapat dijangkau dengan kendaraan pribadi dengan waktu tempuh 1 jam perjalanan dari pusat kota surakarta, sepanjang perjalanan akan disuguhi, sawah membentang luas, hutan yang masih asri, dan keramahan penduduk sekitar. Selain transportasi, ada tidak bakal pusing dengan penginapan disana, ada beberapa hotel dengan standar menengah ke atas dengan harga terjangkau. Tawangmangu tidak hanya Grojogan Lawu, naik sedikit dari pusat kecamatan kita di suguhi dengan beberapa tempat wisata menarik. Terdapat kompleks Pringgondani, Arena Adventure Lawu Resort, Area Perkemahan Sekipan, dan Base Pendakian Gunung Lawu di Cemoro Kandang.
Untuk Oleh-oleh ada tidak usah pusing, di Tawangmangu sendiri terkenal dengan sayurnya yang murah dan segar, jadi buat pecinta masak, sayur yang murah dan fresh hanya di Tawangmangu, dapat dijumpai banyak di Pasar Tawangmangu depan Terminal tepat di pusat kecamatan. Selain itu ada pula suguhan molen yang tidak ada duanya, ditaburi gula serbuk, molen asal Tawangmangu ini sudah melegenda sampai mancanegara. Molen ini dapat dijumpai di sepanjang jalan dekat dengan Pasar Tawangmangu. Terdapat pula oleh-oleh hasil buah karya UKM asli tawangmangu, yaitu Worta, merupakan minuman serbuk sari wortel asli, dapat dijumpai hanya di Kelurahan Blumbang, 4KM di atas Kecamatan Tawangmangu.
Kuliner Tawangmangu merupakan salah satu daya tarik tersendiri bagi wisatawan, karena terdapat Warung Makan Sop Buntut & Pecel Bu Ugi, warung ini terkenal sampai penjuru Indonesia, tidak ada salahnya mampir dan mencoba karena harganya yang terjangkau, dan pelayanan yang memuaskan. Selain Bu Ugi terdapat banyak kuliner seperti Sate Kelinci, Sate Landak, dan Sate Ayam. Dapat ditemui di sepanjang jalan  naik setelah Pasar Tawangmangu. Ada juga Sate Kambing pak Suradi di samping pasar tepatnya di belakang Masjid Tawangmangu, sate ini sudah terkenal sejak saya masih belum bisa bikin tulisan seperti ini. Disetiap gigitan satenya terdapat kebahagiaan tersendiri dengan siraman sambal kecap ditambah kacang, silahkan dicoba sendiri, karena tempatnya agak 'mblusuk' maka mencarinya pun dibutuhkan sedikit pengorbanan, dan setelah mencoba akan terdapat kebahagiaan tersendiri.

Beberapa Foto Tawangmangu dan Wisatanya







Tidak ada komentar:

Posting Komentar